Setiap orang memiliki rutinitas masing-masing yang terus dilakukan setiap hari sepanjang bulan bahkan sepanjang tahun. Tanpa disadari, hal tersebut dapat memicu stress berkepanjangan apalagi di kala pandemi covid seperti sekarang ini. Salah satu cara untuk menghentikan stress sejenak adalah dengan berlibur, dan hal ini bermanfaat bagi kesehatan fisik dan mental seseorang. Tapi tahukah kamu bahwa manfaat liburan tak hanya untuk kesehatan mental saja terlebih di kala pandemi covid seperti sekarang, protokol kesehatan harus tetap diterapkan.
Liburan atau rekreasi adalah salah satu cara mengontrol stress, dan dampak kesehatan yang disebabkan oleh hormon kortisol yang pada umumnya berkaitan dengan imunitas dan inflamasi pada pembuluh darah. Stress merupakan suatu gangguan kesehatan mental yang dapat berdapat berlangsung lama selama kondisi otak mengalami tekanan tertentu. Hal ini menyebabkan perkembangan penyakit dapat berlangsung seiring kondisi stress yang dialami seseorang.
Stress kronis sangat mungkin dialami seseorang yang tidak dapat mengontrol stress atau bekerja dengan rutinitas yang sangat padat setiap harinya. Pada akhirnya, sebagian besar kasus stress dapat memicu kondisi depresi yang menyebabkan penurunan performa kerja dan kualitas kehidupan pada seseorang.
Rekreasi bersama keluarga yang bisa menjadi pilahan adalah berkunjung Ocean Dream Samudran dan Sea World Ancol. Rekreasi di masa pandemi ini tentu saja sebagai tempat rekreasi harus menaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemprov DKI Jakarta. Penerapan 3M, yaitu mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker harus dipatuhi oleh seluruh pengunjung Ocean Dream Samudra dan Sea World Ancol.
Tidak hanya pengunjung, staf yang bertugas pun juga diwajibkan untuk mematuhi protokol 3M. Dalam menerapkan komitmen protokol tersebut, kami menyediakan tempat cuci tangan dan hand sanitizer sebelum memasuki wahana rekreasi. Wahana kami pun secara berkala disemprot desinfektan untuk tetap menjaga kebersihan.
Hal yang berbeda dari sebelumnya, ketika menonton feeding main tank yang melibatkan dua divers tersebut biasanya dinikmati sambal lesehan di area karpet yang disediakan, namun untuk tetap menjaga jarak kami menyediakan kursi yang sudah diberi jarak sekitar 1,5 – 2 m untuk tetap mengikuti protokol kesehatan. Di Ocean Dream Samudra pun juga serupa, seperti saat menonton aksi lumba-lumba, tribun penonton diberikan signage untuk menandakan jarak antar penonton.
Selain daripada menjaga jarak, rekreasi di saat pandemi ini juga menimilasir kontak langsung dengan hewan atau biota di Sea World Ancol maupun Ocean Dream Samudra. Pemberian makan penyu oleh pengunjung di kolam touchpool Sea World Ancol saat ini tidak dapat dilakukan. Aktivitas berenang bersama lumba-lumba di Ocean Dream Samudra pun juga belum dibuka untuk umum. Hal ini untuk menjaga satu sama lain agar dapat meminimalisir kontak langsung.
Kabar bahagia lainnya bagi pengunjung dibawah 9 tahun sudah diperbolehkan berekreasi ke Ocean Dream Samudra dan Sea World Ancol. Regulasi terbatas KTP wilayah DKI Jakarta pun juga sudah dilonggarkan. Namun, untuk tetap menjaga protokol maka pembelian tiket diarahkan online, bisa melalui www.ancol.com untuk meminimalisir kontak dan menjaga kapasitas area sebesar 50% dari kapasitas normal agar tetap dapat menerapkan physical distancing di kawasan rekreasi.
Rekreasi bersama keluarga memang hal yang menyenangkan dan bisa meningkatkan imunitas tubuh kita, namun rekreasi di kala pandemi covid seperti sekarang harus tetap memperhatikan protokol kesehatan agar rekreasi bersama keluarga tetap sehat dan menyenangkan.