Alhamdulilah.. bisa bertemu Kembali di bulan Ramadan yan penuh dengan keberkahan. Bulan yang di nanti-nanti oleh umat muslim di dunia, bulan dimana kita berlomba-lomba berbuat kebaikan. Gak kerasa udah memasuki 10 hari terakhir di bulan Ramadan, kalian udah persiapan apa aja nih untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri ?
Biasanya mendekati lebaran, pusat perbelanjaan sudah mulai penuh dengan orang yang ingin berbelanja kebutuhan hari raya. Salah satunya adalah berbelanja baju baru buat hari raya nanti, Yap..membeli baju baru seperti sudah menjadi tradisi menjelang hari raya. Meskipun saya sekeluarga tidak terlalu mewajibkan untuk membeli baju baru menjelang hari raya, karena memang sedari kecil sudah diajarkan kalau membeli baju baru menjelang hari raya itu gak wajib hukumnya.
Tapi bukan berarti orang yang membeli baju menjelang hari raya itu salah yaa, bisa jadi mereka hanya membeli baju di moment β moment tertentu saja seperti hari raya bukan berarti juga mereka konsumtif. Menurut Β survei JakPat (Jajak Pendapat) pada 2021, belanja baru masih menduduki posisi 4 besar (45%) di antara kebutuhan lainnya.
Tentunya banyak masyarakat yang senang menyambut Idul Fitri dengan membeli baju baru, tetapi banyak juga masyarakat yang kurang beruntungΒ tidak mampu untuk membeli baju baru menjelang hari raya karena memang perekonomian kita belum benar-benar pulih pasca pandemic yang terjadi 2 tahun lebih di Indonesia.
Di momen Ramadan yang penuh berkah ini, tentu alangkah baiknya jika kita berbagi kebahagian dengan orang-orang yang membutuhkan.
Recklit IndonesiaΒ melalui Vanish, menginisiasi Gerakan #BahagiaBerbagiBaju untuk mengajak masyarakat Indonesia menyumbangkan pakaian lama yang layak pakai bagi untuk mereka yang membutuhkan sekaligus memperpanjang masa pakai pakaian untuk mengurangi limbah pakaian.
Program ini juga sejalan denganΒ tujuan berkelanjutan perusahaan dalam upaya bersama-sama menciptakan dunia yang lebih bersih dan sehat. #BahagiaBerbagiBaju ini juga pas banget momennya di saat Ramdan seperti ini, dimana kitab isa berbuat kebaikan ke teman-teman kita diluar sana yang membutuhnkan.
Aghania Punjabi ( Influencer Hijab ) percaya keberhasilan ibadah Ramadan tidak hanya tercermin dari berpuasa sebulan penuh saja melainkan juga dari bagaimana kita mendorong diri untuk lebih baik lagi. Aghnia menerapkan konsep βone in one outβ , saat membeli baju baru , aka nada pakaian lama yang akan disumbangkan ke sesame.
Dengan menerapkan konsep ini, selain kitab isa berbagi kebahagian kepada sesame, kita juga ikut berkontribusi dalam upaya mengurangi limbah pakaian yang merupakan salah satu ancaman bagi kelestarian lingkungan.
Salah satu alasan orang enggan memakai pakaian lamanya lagi, karena kondisinya sudah tidak sebagus seperti awal beli dulu. Salah satunya karena warnanya sudah pudar, mungkin ini disebabkan karena perawatannya yang kurang tepat. Karena seperti yang di katakana Donna Agnesia, dengan kita merawat pakaian dengan sepenuh hati dapat memeprpanjang usia pakaian kita. Nah..begitupun jika kita ingin berdonasi baju, pastikan baju yang kita ingin donasikan dalam keadaan bersih dan layak pakai.
#BahagiaBerbagiBaju bersama Vanish
Untuk mengikuti Gerakan #BahagiaberbagiBaju gampang banget ko caranya, Vanish menyediakanΒ drop box di sejumlah pusat perbelanjaan Β seperti Transmart & Lottemart. Jika kalian gak sempet buat mengantarkannya sendiri, jangan khawatir Vanish juga bekerja sama dengan Paxel dalam menyediakan layanan penjemputanΒ sumbangan pakaian lama layak pakai di lebih dari 40 kota di Indonesia.
Sebagai apresiasi, Vanish juga menyediakan hadiah menarik berupa uang tunai senilai 1.000.000 untuk masing-masing 5 orang donator tercepat serta 300 psc produk Vanish untuk donator beruntung lainnya.
Yuk.. kita berbagi kebahagian dengan memberikan pakaian layak pakai yang kita punya untuk saudara-saudar kita yang membutuhkan. Selamat menunaikan ibadah puasa ya manteman π