Hai.. haii gimana nih kabarnya?? Semoga selalu sehat sekeluarga ya bun. Bulan ramadan kali ini masih berbeda ya bun, masih dalam pandemi seperti tahun lalu. Tapi kali ini masyarakat lebih berani untuk keluar rumah, mungkin karena sudah terlalu lama di rumah ya buj jadi tahun ini ramai seperti tahun-tahun sebelum pandemi.
Ngomong-ngomong tentang pandemi banyak banget orang yang merasakan dampak dari pandemi. Banyak sekali orang yang kehilangan pekerjaannya, hampir semua lini usaha terkena dampak dari pandemi ini. Di saat seperti inilah kita di tuntut untuk benar-benar memgencangkan ikat pinggang agar bisa melewati masa-masa sulit di pandemi ini.
Disaat keuangan lagi tak menentu seperti ini, agar terhindar dari pemborosan kita harus pintar mengatur keuangan dengan tepat. Mengatur keuangan dengan tepat bukan hanya baik disaat pandemi seperti ini tetapi juga baik untuk masa depan. Nah..aku akan berbagi sedikit tips untuk keuangan dengan tepat, yuk di simak :
Buat Anggarn Harian, Mingguan dan Bulanan
Mungkin ini terdengar sepele tapi ternyata sangat penting loh, yups membuat anggaran untuk setiap pengeluaran yang ada. Agar perhitungan pengeluarannya tepat, kita harus mencatatnya dengan spesifik dan detail. Buatlah anggaran pengeluaran wajib yang dikeluarkan harian, mingguan dan bulanan. Contohnya :
- Tagihan listrik tiap bulan
- Ongkos transportasi dan bensi tiap minggu
- Biaya makan setiap hari
Setelah membuat anggaran seperti ini, kira harus disiplin untuk mematuhinya ya gaes.
Catat Pengeluaran
Setelah membuat anggaran tips selanjutnya yaitu mencatat pengeluaran. Dengan mencatat pengeluaran nanti akan ketahuan kalau kita melakukan pemborosan atau tidak. Cara mecatat keuangan yang bisa kita lakukan adalah :
- Kumpulkan struk belanja kebutuhan sehari-hari dan catat di dalam satu buku setiap bulannnya atau setiap hari
- Untuk pengeluaran yang tidak memakai struk bisa di screenshoot atau dicatat dibuku yang sama.
Dengan mencatat pengeluaran ini kita jadi tahu berapa jumlah uang yang dikeluarkan setiap bulannya. Selain itu, kita juga bisa mengetahui di bagian mana jika ada pengeluaran yang membengkak.
Cari Penghasilan Tambahan
Jika kita merasa penghasilan bulanan belum cukup, kita bisa coba mencari penghasilan tambahan dengan cara :
- Bekerja paruh waktu
- Membuat usaha
- Berjualan di online shop
Dengan mendapatkan penghasilan tambahan bisa membantu kita menutupi kekurangan yang ada.
Sisihkan Uang Untuk di Tabung
Salah satu faktor utama dari sulitnya keuangan yang kita alami adalah kita tidak mengetahui pentingnya menabung. Salah satu tips mengatur keuangan, terlebih di masa pandemi adalah menabung. Karena bisa saja sewaktu-waktu kita membutuhkan dana untuk keperluan yang mendadak. Jika kita memiliki uang tabungan, tidak perlu repot untuk mencarinya apalagi sampai meminjam. Cara menabung setiap orang juga berbeda-beda, di antaranya adalah:
- Menyisihkan sebagian uang tepat setelah gajian
- Menabung dari sisa pengeluaran yang tidak terpakai
- Mengumpulkan uang kembalian setiap sehabis belanja atau bertransaksi
Sebaiknya kita sudah menentukan berapa uang yang akan ditabung, bahkan sebelum membuat anggaran pengeluaran. Jadi sisihkan dulu uang yang ingin ditabung, baru kemudian sisa dari uang itu kita kelola untuk pengeluaran di bulan itu. Dengan cara ini uang tabungan tidak akan terpakai, selama kita juga mematuhi anggaran yang dibuat.
Nah..sebaiknya untuk menabung kita memiliki rekening tersendiri yang dikhususkan untuk menabung. Jadi dananya tidak tercampur dengan gaji atau biaya operasional bulanan. Dengan masifnya pertumbuhan pengguna internet di Indonesia, wajar bila hal ini menjadi peluang bagi pelaku industri untuk mentransformasikan bisnis mereka ke ranah digital, tak terkecuali pada industri perbankan.
Eksistensi bank di Indonesia saat ini tak lepas dari bagaimana mereka terus beradaptasi terhadap perubahan dan kebutuhan manusia yang serba cepat. Tantangan pun datang untuk para industri perbankan dengan mengembangkan produk perbankan digital untuk memudahkan aktivitas transaksi pengguna.
Peralihan dunia perbankan konvensional menjadi digital dapat meningkatkan efisiensi proses kerja dan meningkatkan kualitas layanan nasabah. Apalagi, pola transaksi nasabah di zaman kini mengharuskan adanya kemudahan dalam setiap layanan perbankan. Terciptanya pasar baru dari generasi nasabah yang lebih muda juga menjadi salah satu faktor mengapa perbankan harus siap berubah.
Dengan melakukan digitalisasi, bank sudah melakukan βinvestasiβ jangka panjang untuk masa depan. Dikatakan demikian karena channel-channel digital mampu menghemat biaya cost per transaction. Bank yang sudah digital, memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabahnya
Salah satu perbankan yang telah melakukan transformasi digital adalah Bank UOB dengan produk bernama TMRW ini launch bersama antara tabungan dan kartu kredit. Kita bisa mendaftar rekening tabungan baru dari Bank UOB ini secara online melalui aplikasi TMRW. Ada 2 pilihan yang tersedia pada aplikasi ini, bundling tabungan dan kartu kredit atau pilih buka tabungan saja.
Rekening tabungan TMRW by UOB ini berbentuk tabungan digital, semua serba online mulai dari daftar pengisian data sampai tahap verifikasi. Tidak ada buku tabungan, ya memang semua rekening kekinian tak lagi memakai buku tabungan, semua data mutasi bisa dilihat secara online melalui mobile dan internet banking. Selain itu, tabungan TMRW juga memberikan fasilitas transfer gratis ke bank mana saja tanpa syarat melalui aplikasi TMRW.
Buat kalian yang masih bingung mau menabung dimana, nih aku kasih rekomendasi buat nabung di UOB TMRW. Buat yang penasaran..yuk kenalan lebih jauh sama UOB TMRW
Apa Itu TMRW
TMRW ini adalah layanan digital dari Bank UOB Indonesia yang dibuat untuk mempermudah proses pembukaan rekening hingga kebutuhan perbankan sehari-hari. Sesuai dengan taglinenya, digital banking untuk generasi digital, TMRW ini memang menyasar millennial, profesional muda, yang memiliki karakteristik menginginkan kemudahan bertransaksi apapun secara digital, melalui genggaman.
Di TMRW by UOB ini, calon nasabah bisa langsung membuka rekening tabungan atau kartu kredit dalam waktu kurang dari 15 menit. Jadi kita tidak perlu repot-repot lagi datang ke bank, lalu antri berjam-jam.
Cara buka tabungan di TMRW
Pertama kali tentu saja, kamu harus download aplikasi TMRW di Playstore atau AppStore. Setelah selesai langsung buka aplikasinya. Eniwei, jangan lupa, sebelum memulai, ada bebrapa hal yang harus kamu siapkan.
- Siapkan e-KTP untuk nanti foto selfie bareng e-KTP saat verifikasi
- Siapkan data sepertiΒ username, passwordΒ danΒ secure PINΒ yang nanti kita ingin gunakan
Menurut saya, TMRW bisa jadi solusi layanan digital bagi kita yang saat ini belum bisa bebas keluar rumah karena pandemi. Dan bukaΒ tabungan digitalΒ juga cukup dari rumah saja.
Kedua, setelah semua ready, buka aplikasi TMRW dan pilih, ingin membuka produk apa. Apakah Bundle, Tabungan TMRW dengan Kartu Kredit, atau cukup Tabungan TMRW saja. Mesti diingat, bila kamu mau mengajukan pembuatan kartu kredit maka kamu nantinya wajib mengupload bukti penghasilan. Sampai di tahap ini, aplikasi akan mengingatkan kamu lagi untuk menyediakan e-KTP dan siap-siap untuk selfie. Itu sebabnya, siapkan dulu aja.
Selanjutnya,Β tinggal mengikuti langkah yang diberikan oleh aplikasi. Di tahap akhir, ada proses verifikasi dengan agen yang dilakukan melalui panggilan video. Plusnya di sini adalah kita bisa memilih sendiri jadwal verifikasi mau kapan, apakah mau saat itu juga atau mau di lain waktu. Bila mau saat itu juga, cus. Dan tidak sampai sepuluh menit, semua proses sudah selesai. Selesai deh. Kamu tinggal tunggu kartu debitnya dikirim ke rumah, dan itu juga prosesnya cepat banget. Saya kemarin itu kurang lebih 24 jam, kartu sudah datang.
Apa fitur yang ada di TMRW?
Untuk bantu nabung, di TMRW ada fitur yang namanyaΒ City of TMRW, rekening tabungan dengan bunga 4% per tahun.Β Fitur ini seperti game mengembangkan kota, yang mana anti kota kita ini akan terus berkembang dan berkembang sesuai dengan seberapa sering kita menabung. Kalau begini nabung jadi berasa makin fun!
Selain itu,Β ada fitur yang namanyaΒ Smart Insights.Β Fitur ini akan membantu user untuk melacak pemasukan, melacak berapa besar pengeluaran serta memberikan saran berdasarkan pola transaksi. Ya tujuannya biar bisa mengatur keuangan jadi lebih baik. Selain itu Smart Insights akan membantu mengingatkan user bila ada jadwal tagihan yang sudah harus dibayar dalam waktu dekat.
Oh iya, TMRW juga lagiΒ promo buka rekeningΒ bagi nasabah yang membuka rekening dalam periode Maret β Juni 2021. Ada ekstra saldo GoPay, lumayan banget buat belanja . Selain promo buka rekening, juga ada promo dan reward menarik yang bisa kamu cek sendiri di websitenya. Intinya semakin banyak menabung, makin banyak juga reward-nya.
Gimana gampang banget kan cara buatnya.. yuk lebih bijak lagi dalam mengatur keuangan dan jangan lupa sisihkan buat tabungan yang bisa dipakai saat dibutuhkan. Cukup dari rumah saja kita udah bisa punya tabungan digital loh. Sesimple itu buka tabungan TMRW gak perlu antri-antri ke bank deh hanya dalam genggaman kita sudah bisa memiliki tabungan digital ? Selamat mencoba ya gaeesss..