Berantas Buta Al-Quran Bersama Sinar Mas Land Lewat Lomba Membaca Al-Quran Virtual

Assalamualikum wr.wb

Hai..moms apa kabar? Semoga selalu sehat bersama keluarga ya moms :). Oiya moms belum lama ini, kita merayakan Hari Maulid Nabi Muhammad 2021. Meskipun Maulid Nabi Muhammad tahun ini dirayakan di tengah pandemi tetapi tidak mengurangi hikmat perayaan Maulid Nabi Muhammad.

Seperti masyarakat di tempat tinggal saya yang tetap antusias menyambut Maulid Nabi meskipun keadaan saat ini sedang pandemi, dan tidak menyurutkan semangat untuk merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW. Hanya bedanya waktu sebelum pandemi setiap parayaan Maulid Nabi kita mengadakan pawai obor keliling komplek sambil bersholawat.

Dua tahun ini memang agak berbeda, perayaan Maulid Nabi Muhammad tidak ada lagi tabligh akbar di Mesjid komplek dan tidak ada pawai obor, tetapi kita masih bisa mengadakan kegiatan positif lainnya. TPA di Mesjid komplek pun sudah mulai aktif lagi kagiatan mengajar mengaji anak-anak meskipun dengan jumlah murid 50% dan di rolling jam masukknya.

Membaca Al-Quran tentu menjadi pilihan amal soleh yang bisa kita lakukan di rumah. Selain itu membaca ayat suci Al-Quran dapat menjadi salah satu alternatif dalam merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW. Membiasakan anak untuk mengenal dan mencintai Al-Quran sejak dini tentu sangat baik sekali. Pastinya banyak orang tua yang menginnginkan anaknya kelak menjadi hafiz atau hafidzoh. Termasuk saya ο™‚ο˜˜

Pastinya seneng banget jika memiliki anak-anak yang selalu semangat dalam mengenal huruf-huruf hijaiyah dan memahami arti Al-Quran.

MemperingatiΒ Maulid Nabi dengan memotivasi anak-anak untuk meningkatkan kemampuan mereka membaca Al-Qur’an melatarbelakangi Lomba Membaca Al-Qur’an Virtual yang diselenggarakan oleh Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML).

Bapak Saleh Husin,Β  Ketua Dewan Pembina YMSML mengatakan “Membaca Al-Qur’an, mendalami maknanya, kemudian mengamalkannya dalam keseharian adalah cara mulia memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Dari sana, kita juga berkesempatan memotivasi anak-anak kita memperdalam kemampuan mereka membaca Al-Qur’an, tanpa terbatasi oleh pandemi karena berbasis teknologi, secara daring sebagaimana kita laksanakan hari ini.”

Dalam penyelenggaraannya, Sinar Mas Land melalui YMSML bekerja sama dengan Yayasan Mama Papa mengajak para peserta membaca Al-Qur’an menggunakan metode Mama Papa. Tak kurang dariΒ  402Β anak usia 7-12 tahun dari perwakilanΒ 72Β masjid/musala di sekitar kawasan Kota Wisata Cibubur, Legenda Wisata Cibubur, dan Grand Wisata Bekasi, unjuk kemampuanΒ secaraΒ daringΒ melalui ZoomΒ pada Sabtu (23/10).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Berantas Buta Al-Qur’an (BBQ)Β Virtual 2021Β yang berlangsungΒ sejak MeiΒ sampai denganΒ September. Kompetisi dibagi menjadi tiga kategori di antaranya katergori A untuk anak usia 7-9 tahun, kategori B untuk anak usia 10-12 tahun, dan kategori C untuk anak usia 13-15 tahun dengan total hadiah sebesar Rp42 juta.

Penulis Buku Metode Mama Papa, Ustaz Muhammad TaslimΒ menjelaskan bahwa metode Mama Papa merupakanΒ cara cepat membaca Al-Qur’an menggunakan pendekatan cerita. β€œCara bacanya pun hampir mirip dengan membaca Arab Melayu. Menariknya, huruf-huruf hijaiyah yang berjumlah 29 dikenalkan dengan bahasa sehari-hari sehingga mudah dimengerti bagi mereka yang belajar membaca Al-Qur’an.”

Ratusan peserta ini merupakan anak didik ustaz dan guru mengaji yang sebelumnya telah mengikuti pelatihan (training of trainers) cara cepat membaca Al-Qur’an menggunakan metode Mama Papa. Pelatihan itu merupakan rangkaian kegiatan Program BBQ Virtual 2021 yang menggandeng 144 ustaz dan guru mengaji selama 3 bulan secara intensif. Selama pelatihan, mereka dibekali buku panduan dan alat peraga berupa salinan digital agar lebih mudah memahami metode tersebut.

 

Program BBQ telah berlangsung sejak 2018 hingga 2019 yang diikuti oleh 600 ustaz/ustazah hingga guru mengaji dari 127 masjid dan musala di sekitar kawasan BSD City. Di tahun ini, YMSML memperluas jangkauan hingga ke masjid/musala di sekitarΒ Kota Wisata Cibubur, Legenda Wisata Cibubur, dan Grand Wisata Bekasi.

Membangun Ukhuwah Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML)

Alhamdulilah di acara lomba membaca Al-Quran Virtual hadir Ust. Zaki Mirza yang turut memberikan siraman rohani bahwa betapa pentingnya kita mempelajari Al-Quran, karena dengan memperlajari dan mengamalkan Al- Quran pasti hidup kita akan jauh lebih tenang.

Eitts.. disetiap perlombaan pasti ada pemenangnya donk  penasaran siapa aja yang memperoleh medalinya yaa. Begitu juga dengan lomba membaca Al-Quran Virtual yang diadakan oleh Yayasan Muslim Sinat Mas Land. Ini dia para pemenangnya

   

Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) adalahΒ wadah untuk berbagi kebaikanΒ bagiΒ karyawan muslim di lingkungan kerja Sinar Mas Land.Β YMSMLΒ terus melakukan serangkaian kegiatan program dalam membangun ukhuwah di antaranya penyerahanΒ ratusanΒ hewanΒ kurban pada Hari Raya Idul Adha, wakaf Al-Qur’an, Berantas Buta Al-Qur’an (BBQ), bazar minyak goreng,Β pemeriksaan kesehatanΒ gratis kepada masyarakat umum hingga penyediaan sentra vaksin bagi lansia dan takmir masjid.

Semoga dengan diadakannya kegiatan seperti memicu masyarakat untuk semakin mencintai Al – Quran dan dapat memberantas buta Al-Quran. Dan semoga tahun depan pesertanya bisa lebih banyak lagi dan semakin meriah perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Semoga bermanfaat ya moms..

Sampai Jumpa …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like